Translate

Friday, October 12, 2012

Prakata

Blog ini saya buat untuk menyalurkan Hobby baru saya :) yaitu menanam pohon buah, khususnya Buah dalam Pot atau sekarang lebih dikenal dengan sebutan TABULAMPOT.

Berawal dari kegiatan menempati rumah baru type kecil dikawasan Depok (Grand Depok City), ada sedikit sisa tanah dihalaman depan dan belakang rumah yang menurut saya bisa dimanfaatkan untuk menanam pohon buah-buah yang selain nantinya bisa dinikmati hasil buahnya juga untuk sarana peneduhan... Karena bingung mau mulai dari mana, iseng-iseng saya mencari informasi melalui internet :) dan setelah lumayan banyak membaca artikel yang berhubungan dengan penanaman pohon buah akhirnya saya memutuskan untuk memilih TABULAMPOT karena paling sesuai dengan kondisi yang ada yaitu minim-nya lahan untuk menanam buah...

Kerena masih baru (awam) maka saya yakin banyak sekali kekurangan dari tulisan saya nantinya, mohon masukan dari rekan-rekan sehobby untuk dapat menambahkan info-info yang berguna di blog saya ini...

Akhir kata saya ucapkan banyak terimakasih, semoga blog ini bisa menjadi tempat sarana berkumpul dan informasinya berguna untuk banyak orang... ammmiiiiinnnn...

2 comments:

  1. Kagum melihat tuan tanam pokok buah,saya seorang pegumpul jenis jenis pokok buah,namun sayang adalah sulit klu mahu “import"bibit buah dari indo ...
    ~han sen~
    https://m.facebook.com/home.php?ref_component=mbasic_home_header&ref_page=%2Fwap%2Fprofile_timeline.php&refid=17

    ReplyDelete